Beberapa Kesalahan Berpakaian Pada Pria Yang Perlu Anda Hindari

Semua orang pasti ingin terlihat modis, baik itu pria maupun wanita. Jika akhir-akhir ini ide fashion hanya terkait dengan wanita, tetapi sekarang ini fashion pria di seluruh dunia menerima lebih banyak perhatian daripada waktu sebelumnya. Majalah pria saat ini tidak hanya bicara tentang olahraga dan memancing dan traveling, namun artikel-artikel yang berhubungan dengan fashion sudah banyak dibahas. Bahkan ada majalah pria khusus yang dikhususkan secara eksklusif untuk membahas dunia fashion para pria. Berikut ini, kami akan berbagi info tentang kesalahan berpakaian dalam fashion pria yang perlu anda ketahui dan anda hindari.

kesalahan pakaian priaAksesoris berlebihan. Aksesoris yang paling umum untuk laki-laki adalah jam tangan dan cincin (pada umumnya cincin kawin). Namun, jika Anda sedang mencari beberapa aksesoris lainnya maka Anda dapat mencoba untuk memakai gelang saat Anda pergi. Tapi ketika Anda menghadiri pertemuan bisnis maka Anda sebaiknya tidak mengenakan apa-apa kecuali jam tangan Anda dan cincin. Memakai terlalu banyak aksesori akan membuat Anda terlihat fashion anda berlebihan dan tidak cocok untuk acara-acara formal seperti itu.

Memakai sepatu sneakers setiap hari. Sneakers adalah salah satu jenis alas kaki yang paling nyaman yang dapat ditemukan di pusat-pusat perbelanjaan. Semua dari kita suka memakai sneakers, Namun tetap saja kita tidak boleh berlebih-lebihan. Harus ada perbedaan dalam cara Anda berpakaian dalam acra-acara santai dan bagaimana Anda berpakaian untuk pergi keluar untuk pekerjaan.

Ada jenis lain dari alas kaki yang sangat nyaman juga dan mereka terlihat bagus jika mereka dikenakan dengan setelan jas atau dengan celana jins, tentunya itu adalah sepatu pantofel. Selain setelan jas dan sepatu tentunya tidak ketinggalan pula untuk jenis tasnya, untuk dunia pekerjaan, anda bisa menggunakan tas kulit dengan berbagai macam desain yang banyak tersedia di pasaran saat ini. Tentunya anda akan terlihat rapi, keren dan elegan.

Baju lusuh. Hindari memakai memakai pakaian lusuh yang sudah berungkali anda pakai. Bahkan walau pakaian itu terlihat bersih dan elegan,namun bekas lusuh dan keriput akan membuat kita terlihat seperti kita berpakaian terburu-buru. Penampilan kami adalah hal pertama yang orang lihat terhadap diri kita, kesan pertama sangatlah penting. Gaya dan penampilan pribadi adalah masalah selera dan kepribadian, tetapi aturan-aturan berpakaian tetaplah harus diperhatikan dan dijaga.

Tips-Tips Memilih Pakaian Pria Untuk Mengahadapi Liburan Musim Panas

pakaian pria musim panasMemilih pakaian pria yang tepat untuk menghadapi liburan musim panas tentulah suatu hal yang penting sebelum anda mulai melakukan perjalanan. Pakaian yang tepat akan membantu anda untuk tetap tampil keren dan trendy. Jangan sampai liburan anda berantakan karena style pakaian yang anda siapkan ternyata tidak sesuai dengan kondisi musim panas yang anda hadapi. Berikut ini adalah beberapa tips yang bisa anda lakukan.

Celana pendek adalah salah satu pakaian yang wajib anda siapkan. Celana pendek memiliki multifungsi di waktu yang sama, celana pendek bisa dipakai untuk berenang atau bisa juga dipakai pada saat jalan-jalan di sekitar pantai. Pilihlah fashion yang menarik dan bahan celana yang ringan dan cepat kering. Warna-warna terang adalah pilihan yang bagus untuk celana pendek anda, sangat cocok jika dipadukan dengan kemeja-kemeaja casual atau kaos T-Shirt polos anda.

Yang kedua adalaha Polo shirt. Pakaian yang satu ini wajib anda bawa, apalagi jika anda memiliki rencana untuk banyak menghabiskan waktu liburan anda di pinggir pantai sambil menikmati panas matahari. Polo shirt akan memberikan perlindungan yang baik pada leher dan bahu anda dari sengatan sinar matahari. Selain itu, kaos jenis rajutan juga cocok anda bawa pada saat liburan musim panas, karena memiliki ventilasi yang bagus sehingga udara bisa keluar-masuk dengan baik.

Dan yang terakhir adalah celana kargo. Celana jenis ini sangat penting untuk anda bawa pada saat liburan musim panas. Kantong-kantong yang banyak pada celana kargo akan memudahkan anda untuk membawa barang-barang yang anda perlukan pada saat anda berjalan-jalan di tempat liburan. Coklat muda, abu-abu, biru-putih adalah warna-warna pilihan yang paling ideal untuk celana kargo anda di musim panas. Jadi, jika anda sudah membawa pakaian-pakaian yang tepat maka liburan anda akan lebih menyenangkan dan memuaskan.

Merek-Merek Pakaian Pria Yang Sedang Populer

G Star Fire Elwood

Ada dua merek pakaian pria yang tahun ini banyak diminati dan menjadi merek pakaian paling populer dan paling diminati oleh para pria di luar negeri khususnya di Amerika Serikat. Diesel dan G-Star adalah merek yang saya maksud. Merek Diesel mulai meramaikan pasar pakaian pria pada tahun 1978, hadir dengan berbagai tipe dan model pakaian, seperti denim (jeans), T-Shirt (kaos oblong) dan tipe kemeja yang harganya pun terjangkau.

Merek yang kedua adalah G-Star, ini adalah merek terkenal yang berasal dari Belanda. Produk yang paling diminati pasar adalah celana jeans-nya, dengan model 5 kantong revolusionernya, membuat jeans ini populer dan banyak disukai. Sangat cocok jika dipadukan dengan sepatu kulit model boots, penampilan akan terlihat lebih maskulin. Ada juga model kemeja jeans G-Star yang tidak bisa dipandang sebelah mata, produk ini juga sangat disukai dan laris di pasaran.

Satu merek yang akhir-akhir ini sedang ramai dan hits di Inggris adalah Relligion. Merek ini fokus pada penjualan kaos T-Shirt yang gamar dan motifnya sangat disukai oleh kalangan anak muda. Kaos merek Relligion biasanya  mengangkat tema musik dan gambar-gambar skull (tengkorak). Model-mode l terbaru saat ini hadir dengan lebih banyak variasi model dan leher kaos, seperti model funnel necks, cowl necks, scoop necks, dan masih banyak tipe lainnya.

Itulah bebeapa merek pakaian pria yang sedang trend pada tahun 2013. Jangan ketinggalan dengan model-model terbarunya, dapatkan penampilan yang menari, tentunya dengan pakaian-pakaian yang menarik pula.

Polo Shirt Adalah Jenis Pakaian Pria Paling Populer

Polo shirt adalah salah satu jenis pakaian pria yang sangat menonjol dan sering dipakai para pria hari ini. Ini adalah kemeja berkerah dengan lengan pendek yang dapat dipakai untuk acara-acara santai, semi formal dan bisa dipakai sebagai pakaian sehari-hari. Beberapa jenis olahraga populer seperti golf atau tenis sering memakai polo shirt sebagai pakaian pada saat bertanding. Polo shirt adalah pakaian pria semi formal paling ideal yang dapat Anda temukan pada tipe pakaian pria hari ini. Jenis pakaian pria ini (polo shirt) ditawarkan dalam berbagai gaya dan warna. Ada beberapa merek pakaian yang menawarkan kaos polo dalam semua warna dan nuansa yang menarik. Banyak model polo shirt yang dibuat dalam desain polos dana ada juga desain bergaris.

Polo shirt adalah jenis pakaian yang terlihat cocok dipadukan dengan celana kapri, celana kargo, celana jeans, celana pendek dan banyak lagi.Apalagi jika dipadukan dengan sepatu kulit kasual, atau sepatu kulit boot, akan terlihat lebih maskulin. Polo shirt biasanya memiliki dua atau tiga kancing di bagian depan, namun biasanya kancing ini tidak didesain untuk bisa dibuka semuanya, beda halnya dengan kacing pada kemeja. Polo shirt memiliki kerah yang lebih lembut daripada kemeja formal, sehingga lebih nyaman untuk dikenakan. Polo shirt memiliki apa yang disebut ekor tenis, di mana bagian belakang kaos yang sedikit lebih panjang dari bagian depan.

Polo shirt dirancang dengan desain dengan pori-pori lebih besar karena terbuat dari kain rajutan, sehingga pakaian ini sangat cocok dipakai pada saat musim panas, walaupun pada kenyataannya polo shirt juga bisa dipakai sepanjang tahun. Gaya klasik yang sering dipakai untuk jenis pakaian ini adalah dengan memakai kaos putih di dalam dan memakai kaos polo berwarna di luar. Selama musim dingin pun itu tidak jarang terlihat orang-orang mengenakan kemeja lengan panjang putih di dalam dan polo shirt di bagian luar.

Polo shirt pria dijual dengan banyak variasi warna sehingga setiap pria dijamin pasti akan menemukan warna kesukaannya. Polo shirt dipercaya tidak akan pernah keluar dari bagian fashion pakaian pria, sehingga anda bisa mengoleksi berbagai jenis polo shirt di lemari anda, tanpa harus takut polo shirt anda nantinya tidak akan terpakai atau akan ketinggalan zaman.

Tips Menemukan Pakaian Trendy Untuk Pria

ini contoh cara berpakaian simple namun trendy

Para pria hari ini sudah mulai memandang fashion sebagai sebuah aset yang berharga yang bisa mendukung penampilan mereka di setiap aspek kehidupan, seperti kehidupan pribadi, sosial, bisnis. Dibandingkan dengan cara pandang pria sekarang, cara pandang pria zaman dulu lebih cuek atau kurang peduli dengan yang namanya fashion, dan cara berpenampilan yang baik.

Para pria sekarang ini sudah lebih bebas mengekspresikan kebebasan dalam berpakaian, mereka lebih berani mencoba berbagai gaya dan menciptakan fashion dan tren terbaru. Jadi, sekarang ini bukan wanita saja yang peduli dengan fashion, fashion sepatu, fashion pakaian, topi, aksesoris, dll, namun para pria pun sudah ikut meramaikan fashion yang sedang berkembang.

Sebaiknya jangan terlalu bergantung pada brand dan merk pada saat memilih dan berbelanja pakaian. Karena bisa saja anda menemukan suatu model baju yang keren dan cocok untuk badan anda, tetapi bukan barang branded. Jika anda mau, anda bisa membuat tren model dan cara berpakaian pria di lingkungan sosial di sekitar anda. Dan untuk menciptakan tren fashion tidak harus mengandalkan pakaian dengan brand atau merek terkenal.

Berikut adalah beberapa tips tambahan yang bisa anda praktekkan untuk mendapatkan setelan dan cara berpakaian yang tepat.

Pakailah pakaian yang menurut anda bagus dan bukan berdasarkan pendapat orang atau karena fashion yang sedang tren.

Jangan terlalu berlebihan, biasanya ini terjadi karena seseorang ingin terlihat fashionable. Misalkan warna jam tangan anda tidak sesuai dengan pakaian anda maka tidak usah dipaksakan untuk memakainya.

Anda tidak harus mengikuti fashion pakaian pria dari majalah, Televisi, Internet karena bisa jadi tidak cocok untuk anda. Jadikan informasi dari majalah dan TV sebagai tambahan ide yang bisa anda aplikasikan pada mode dan cara berpakaian anda.

Fashion Pakaian Pria – Bagaimana Pandangan Pria?

kemeja dan jeansLaki-laki biasanya tidak banyak dipengaruhi oleh tren fashion pakaian pria yang sedang berkembang karena mereka biasanya memilih pakaian berdasarkan kenyamanan dan sesuai dengan apa yang mereka butuhkan. Tidak seperti halnya pada perempuan, dimana  biasanya cara berpakaian mereka banyak dipengaruhi oleh tren fashion yang sedang berkembang, dan tren fashion para selebritis. Wanita biasanya tidak melihat pakaian sebagai sebuah kebutuhan, karena pada saat mereka menyukai suatu model pakaian, maka mereka akan segera berusaha memilikinya.

Walaupun para pria lebih mengutamakan faktor kenyamanan dan kebutuhan, bukan berarti para pria juga tidak peduli sama sekali dengan model, desain dan fashion pakaian, fashion sepatu dan fashion lainnya yang berhubungan dengan kebutuhan pria. Para desainer melihat peluang ini dan terus berusaha untuk berkreasi menciptakan desain-desain baru dengan memperhatikan estetika pakaian dan bentuk atau modelnya. Pemilihan warna juga merupakan faktor yang tidak kalah penting, pakaian pria tidak harus didominasi oleh warna hitam dan putih, namun warna-warna cerah bisa menjadi ide yang bagus.

Model pakaian pria sekarang sudah semakin berkembang dari model yang umum (general) semakin berubah ke model yang lebih individual yang menunjukkan jati diri seorang pria. Ini dilakukan dengan pemilihan warna yang semakin variatif, dan pengkombinasian celana dan pakaian yang tepat. Jadi, kombinasi celana jeans dengan kaos polos tidak mesti selalu jadi pilihan utama, anda bisa menambahkan kemeja kotak-kotak berkerah, celana kargo, jeans dengan tambahan motif-motif terbaru (bukan jeans polos), dll. Kombinasi pakaian yang menarik membuat seorang pria akan terlihat lebih menarik.

Pakaian Pria Sekarang Ini Memiliki Banyak Variasi

fashion pakaian priaPerkembangan fashion pakaian pria sekarang ini semakin pesat saja, berbagai jenis desain dan model terus bermunculan. Ternyata berbelanja pakaian sekarang ini bukanlah milik wanita semata, tetapi sudah banyak pria yang gemar berbelanja pakaian dan memburu berbagai model pakaian terbaru.

Hal ini membuat para desainer baju pria semakin bertambah banyak dan semakin tertantang untuk menghasilkan kreasi-kreasi terbaru, sehingga pasaran semakin dibanjiri banyak model pakaian pria. Pilihan warnanya juga tidak hanya pada warna-warna gelap saja sepertu warna hitam, abu-abu atau warna biru gelap. Warna-warna cerah sudah mulai banyak mendominasi pakaian-pakaian para pria.

Pakaian pria yang paling umum adalah setelan celana jeans yang dipadu dengan kaos dan sepatu kets, sering juga dikombinasikan dengan sepatu kulit. Kaos Polo (kaos berkerah) dan kaos oblong tetap menjadi idola para pria di Indonesia untuk menemani mereka pada saat mengikuti kegiatan atau acara-acara semi formal atau acara santai (non-formal).

Perpaduan celana jeans dengan kemeja juga merupakan pilihan yang menarik dan banyak disukai oleh para pria. Tentunya kemeja yang dipakai bukanlah kemeja model kantoran (model resmi), namun kemeja model casual sudah banyak meramaikan pasaran. Model kemeja body fit dengan warna cerah dan motif kemeja yang menarik, seperti motif kotak-kotak adalah model kemeja casual yang cocok dipadukan dengan celana jeans. Sedangkan untuk pakaian resmi, para pria tetap menjadikan setelan jas, kemeja, celana bahan dan sepatu kulit, sebagai pilihan utama.